17 Daftar Novel Ebook Indonesia Terbaik
17 Daftar Novel Ebook Indonesia Terbaik- Zaman sudah semakin maju. Sekarang membaca buku tidak harus selalu dengan membawa buku ke manapun.
Kamu pun sekarang dapat membaca buku hanya dari HP. Jenis bacaan tersebut biasanya dikenal sebagai ebook.
Daftar Novel Ebook Indonesia
Apa saja ebook yang sudah pernah kamu baca? Berikut akan Cabaca rekomendasikan daftar novel ebook Indonesia terbaik:
1. Ndoro Ajeng
Novel yang ditulis oleh Searth ini menceritakan Nadia yang childish dan polos, ingin menikah dengan Dama, duda beranak satu.
Dama adalah pria mapan dan dihormati di desanya. Hanya saja, kehidupan terkadang tidak seindah angan. Akan ada permasalahan di setiap langkah setiap orang.
Download novelnya di sini
2. After Marriage
After Marriage ditulis oleh Ami Shin. Dalam novel ini kamu akan membaca kisah pernikahan antara Leo Hamizan dan Rechelle Kanaya.
Sambil bergandengan tangan, keduanya melewati satu demi satu rintangan yang merintang. Namun, pada suatu titik, akan ada hal-hal yang harus mereka korbankan.
Download novelnya di sini
3. How to Tame a Dangerous Boss
Yoze menuliskan novel How to Tame a Dangerous Boss dengan apik. Kisah dimulai dari hidup Floretta, perempuan lajang berusia 30 tahun yang bekerja sebagai akuntan hotel.
Semula dia mempunyai hidup tenang dan stabil, sampai dia bertemu Darrel, yyang baru datang dari Inggris dan dikenal sebagai bos psikopat. Mereka pun terjebak dalam hubungan manis dan menjengkelkan.
Download novelnya di sini
4. Winter Tea Time
Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Prisca Primasari. Penulis yang bukunya sudah sering mejeng di rak buku ini, akan menceritakan tentang Celia Willow di novel Winter Tea Time.
Celia adalah gadis yang tidak ingin ada pesta ulang tahun dalam hidupnya. Hanya saja, ketika dia terbangun keesokan harinya, dia terjebak dalam hari-hari sama, yakni hari ulang tahunnya.
Download novelnya di sini
5. Kisah untuk Bridgia
Alina Lin selaku menulis Kisah untuk Bridgia, yang merupakan seorang wanita kuat yang berdiri di kaki sendiri sekalipun kesedihan demi kesedihan datang bertubi-tubi. Hingga pada suatu hari, Bridgia pun menerima dirinya apa adanya.
Download novelnya di sini
6. Scars of Love
Scars of Love ditulis oleh Purpleliyy, menceritakan tentang Sastia yang terkejut karena hamil dan kekasihnya, Raka, menolak untuk menikahinya. Karena terus memohon, Raka pun lalu menikahi Raka.
Kehidupan pernikahan memang tidak selalu indah. Akan ada banyak hal yang harus mereka lalui bersama. Bisakah akhirnya Raka mencintai Sastia seutuhnya? Menjadi kekasih seumur hidup.
Download novelnya di sini
7. Dangerous Affair
Penulis dari Dangerous Affair adalah Jokris1510. Kisahnya berfokus pada hubungan pernikahan Naora Delmar dan Arzan Zahair.
Keduanya sudah menikah selama 14 tahun, tapi kehidupan itu harus berada diujung tanduk karena suaminya ketahuan selingkuh dengan Farah, asisten suami Arzan.
Lalu haruskah pernikahan tetap dipertahankan ataukah ini adalah akhir yang terbaik?
Download novelnya di sini
8. Playing with Jealousy
Hubungan percintaan memang tidak pernah ada habisnya. Alisa dan Winter sudah menjalin hubungan selama dua taun lamannya.
Sayangnya, Winter juga terlalu baik terhadap sahabatnya yang bernama Michelle, daripada Alisa. Padahal Michelle sendiri sudah memiliki pacar bernama Marco.
Seperti halnya dengan Winter, Michelle juga lebih mempriotaskan sahabatnya, Winter, daripada Marco.
Hubungan macam apa ini? Terkadang cari terbaik untuk berdamai adalah dengan melepaskan. Novel Playing with Jealousy ditulis oleh Claeria.
Download novelnya di sini
9. Elegy of Summer
Novel ini ditulis oleh Maulabronte. Kisah dimulai dari Alia Summer Wisnuadinata yang melupakan mimpinya untuk menjadi seorang ballerina.
Dia akan bekerja di perusahaan FMCG bernama Smart Life. Di sanalah, Alia bertemu dengan Daffandra Fauzian. Apakah Daffa merupakan takdir dari semesta yang khusus dikirimkan untuk Alia?
Download novelnya di sini
10. Therapeutic
Sebagai orang yang mempunyai trauma gangguan panik, Ranaya memutuskan untuk berhenti bekerja.
Setahun berlalu. Orang-orang mencapnya sebagai pengangguran. Ranaya mencoba mencari pekerjaan baru supaya tidak menjadi buah bibir.
Syukurlah dia mempunyai sahabat seorang CEO bernama Rayhan, yang membantu mencarikan pekerjaan untuknya.
Lalu kisah cinta pun berkembang? Bagaimana takdir akan menyatukan mereka? Therapeutic ditulis oleh Euis Shakilaraya.
Download novelnya di sini
11. Frictions
Taa adalah penulis dari Frictions. Kisah dimulai dari era baru parlemen Indonesia. Sebagai reporter, Saras dipindahkan dari kanal berita ekonomi ke politik.
Dia mendapatkan tugas untuk meliput Prakas dan kehidupan barunya sebagai anggota parlemen.
Namun, belum lama menjabat, Prakas dituduh nepotisme dan suap. Dari sana Saras malah terjebak untuk membuktikan bahwa itu semua tidak benar.
Download novelnya di sini
12. Generation Why
Novel bergenre teenlit ini ditulis oleh Lionaiii, menceritakan tentang Kimberly Adhara, seorang gadis biasa yang hidup dalam keputusasaan.
Suatu hari, dia berkenalan dengan sekumpulan anak-anak nakal yang ternyata sama-sama menyimpan luka.
Mereka barangkali sekumpulan dari anak-anak terluka, tapi persahabat mereka begitu lekat. Mereka saling menguatkan untuk menghadapi dunia yang kejam ini.
Download novelnya di sini
13. Monster in Law
Monster in Law ditulis oleh Sarah Fransisca. Ide ceritanya tentang Flo yang meninggalkan orang tuanya demi pria yang dia cintai.
Flo berharap dia akan mendapatkan kasih sayang sama. Namun, sayangnya pernikahan tidak seindah angan Flo.
Dia harus menghadapi banyak sekali kesulitan, termasuk mertuanya yang memaksa Flo untuk segera melahirkan keturunan. Mampukah Flo bertahan atas semua itu?
Download novelnya di sini
14. Come Back Home
Setiap hal yang pergi, pasti merindukan rumah nyaman dan tentram. Begitu kiranya dengan rumah tangga Haiyan dan Naya. Mereka menjadi pasangan baru dan melahirkan sepasang putra kembar.
Segalanya berjalan dalam harmonis, hingga badai itu pun datang, untuk memporak-porandakan semuanya. Come Back Home ditulis oleh Pingumerah.
Download novelnya di sini
15. Alt.
Narazwei menuliskan kisah Kat dalam novel berjudul Alt. Suatu hari, Kat kembali ke masa lalu, satu tahun sebelum kematiannya.
Tanpa menyiakan kesempatan, Kat pun berusaha memperbaiki kesalahan-kesalahannya.
Hanya saja, Kat malah terjebak dalam hal-hal yang tidak dia sangka sebelumnya. Bisakah Kat keluar dari seluruh prahara?
Download novelnya di sini
16. Nada-nada Hujan
Hujan menyimpan banyak sekali kisah. Salah satunya yang dituliskan oleh Penulisrahasia.
Dalam novel ini akan menceritakan tentang sosok Yoga yang dingin dan kaku. Bertemu dengan Nada, wanita cerewet dan sok tahu.
Apakah perbedaan itu memungkinkan mereka untuk bersama? Semesta akan menarik apa-apa yang akan ditakdirkan.
Download novelnya di sini
17. Knife Under Your Hand
Knife Under Your Hand ditulis oleh Irishanna. Kisahnya dimulai dari kehidupan Ola yang sempurna.
Pekerjaannya adalah Business Development Supervisor di perusahaan kosmetik milik pacarnya yang bernama Rico.
Mereka sudah bersiap untuk menikah, hingga masa lalu pun hadir untuk mengacaukan segalanya. Mungkinkah mereka dapat bertahan?
Download novelnya di sini
Salah satu manfaat dari adanya membaca buku secara ebook adalah dapat menyelamatkan pohon-pohon untuk tidak ditebangi. Dengan demikian, lingkungan akan menjadi lebih sehat dan tentram lagi.
Kamu hanya cukup install Cabaca di Google Play dan dapatkan novel-novel menarik setiap harinya. Bersama Cabaca, kamu tidak akan merasa kesepian lagi.
Suka baca novel online? Cek pilihan genre di sini:
- Novel Romance
- Novel Dewasa
- Novel Komedi
- Novel Horor
- Novel Teenlit
- Novel Islami
- Novel Thriller
- Novel Fantasy