7 Tradisi Ramadhan yang Hanya Ada di Indonesia

7 Tradisi Ramadhan yang Hanya Ada di Indonesia

7 Tradisi Ramadhan yang Hanya Ada di Indonesia – Indonesia punya banyak tradisi menarik selama Ramadhan yang tak ditemukan di negara lain, apa saja?

Tradisi Unik Ramadhan

Di mana pun para Muslim berada, kedatangan bulan Ramadhan, pastilah membawa kegembiraan. Pasalnya pada bulan ini segala kebaikan diturunkan ke bumi, pahala diberikan berlimpah-limpah, dan Tuhan menjanjikan akan mengabulkan doa orang yang berpuasa.

Maka, sudah sewajarnya apabila para Muslim mengungkapkan kegembiraannya melalui tradisi-tradisi yang sudah dilakukan sejak turun-menurun.

Berikut merupakan Tradisi Ramadhan yang hanya ada di Indonesia.

1. Megengan

Sumber: www.infomagetan.com

Tradisi Megengan biasanya dilakukan sebelum Puasa Ramadhan. Megengan berasal dari kata dasar bahasa Jawa ‘Megeng’, yang artinya menahan. Tradisi ini bermula dari salah satu Wali Songo, yaitu Sunan Kalijaga. Acara ini ditandai dengan adanya hiburan kesenian rakyat, juga dagangan kuliner dan barang-barang lainnya di sekitar alun-alun Demak.

2. Malam Selawe

Sumber: http://disparbud.gresikkab.go.id

Pada kota Gresik, setiap Ramadhan di malam selawe (hari ke 25), orang-orang akan berbodong-bodong berziarah ke makam Sunan Giri. Mereka akan berdoa, membaca kitab suci Al-qur’an dan ibadah-ibadah lainnya.

3. Megibung

Sumber: http://bali.idntimes.com

Tradisi ini diperkirakan sudah ada sejak abad ke-17. Raja Karangasem yang memperkenalkannya. Tradisi ini bisa ditemukan di Kampung Islam Kepaon, Karangasem, Bali.

Arti Megibung sendiri adalah berbagi dan mengasihani sesama. Pelaksanaannya biasa digelar pada hari ke 10, 20, dan 30 Ramadhan, dengan satu jamuan (makan bersama) terdiri dari 4 sampai 7 orang.

4. Gebyar Ki Aji Tunggal

Sumber: https://budayajawa.id

Salah satu lagi nih, Tradisi Ramadhan dari Desa Karangaji, Kedung, Jepara, Jawa Tengah, namanya Gebyar Ki Aji Tunggal. Tradisi ini dilaksanakan untuk mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih pada pendahulu yang dengan sabar dan telaten menyebarkan agama Islam di daerah tersebut.

5. Nyorog

Sumber : http://detikone.com

Betawi punya tradisi yang unik juga, nih. Namanya Nyorog. Tradisi ini ditandai dengan pemberian bingkisan dari setiap rumah ke keluarga atau tetangganya. Bingkisan tersebut berupa makanan yang disebut gabung pucung.

Gabung pucung sendiri merupakan ikan gabus yang digoreng, lalu digabungkan berbagai rempah-rempah seperti cabe, jahe, kunyit, dan lain-lain. Tradisi ini biasanya dilakukan sebelum bulan Ramadhan, bertujuan untuk saling mengingatkan dan meningkatkan tali silaturahmi antarmasyarakat.

6. Kirab Dandhangan

Sumber: www.antarafoto.com

Kirab Dandhangan merupakan tradisi yang pertama kali diperkenalkan oleh Sunan Kudus. Konon ceritanya Sunan Kudus menabuh bedug sebagai awal Ramadhan. Murid-murid yang mendengar pun beramai-ramai berkunjung ke masjid tersebut.

Rangkaian acara tradisi ini dimulai dengan berjalan mengintari alun-alun kota hingga pendopo kabupaten sepanjang satu kilometer. Selanjutnya, di pendopo kabupaten, para peserta menunjukkan atraksi, pertunjukan seni dan lain-lainnya di depan bupati setempat beserta jajarannya.

7. Balimau

Sumber: pelitariau.com

Tradisi Balimau adalah tradisi mandi dengan air limau atau air jeruk. Bagi orang Minang, dengan mandi air limau atau jeruk nipis, dipercaya bisa membersihkan diri, lahir maupun batin. Tradisi ini biasanya dilaksanakan sebelum awal Ramadhan.

Pada daerah lain, Balimau juga dikenal dengan istilah Bakassai atau Balimau Kasai dan Potang Mamogang.

Baca Juga: 9 Doa Puasa Ramadhan untuk Sebulan

Nah, selain tradisi-tradisi di atas, ada satu tradisi lagi yang patut kita lestarikan, yakni tradisi membaca. Dengan membaca, kita bisa mendapat banyak manfaat, seperti memperpanjang hidup, mengurangi stres, memperluas wawasan, menumbuhkan empati, dan lain sebagainya.  

Namun, terkadang kurangnya waktu menjadi alasan  untuk tidak membaca. Sekarang, sudah hadir namanya platform Cabaca. Di platform ini, kalian bisa membaca buku digital dengan banyak variansi genre maupun tema. Cukup dengan membeli kerang atau mendapatkan kerang secara gratis, kalian bisa membaca sepuasnya. Di mana pun dan kapan pun, langsung dari ponsel kalian. Mudah sekali, kan?

Yuk, pakai aplikasi Cabaca, install saja di Play Store untuk dapatkan banyak program dan promo menariknya.  [Lisma]

Aplikasi baca novel berkualitas di Indonesia
platform baca novel digital di Indonesia


Mau baca novel genre apa? Cari di sini:

  1. Novel Romance
  2. Novel Dewasa
  3. Novel Komedi
  4. Novel Horor
  5. Novel Teenlit
  6. Novel Islami
  7. Novel Thriller
  8. Novel Fantasy