Rekomendasi Drama Korea Mirip Reply 1988

Rekomendasi Drama Korea Mirip Reply 1988

Rekomendasi Drama Korea Mirip Reply 1988 – Ada yang sudah nonton drakor Reply 1998 dan mencari drakor sejenis? Yuk, intip rekomendasinya berikut ini.

Rekomendasi Drakor Mirip Reply 1998

Drama Korea Reply 1998 masih menjadi favorit para pencinta drakor. Dalam adegan-adegannya, kadang akan dibuat tertawa terbahak-bahak, kadang pula dibuat menangis. Banyak sekali adegan bagus dan bermakna yang bisa dipetik. Terlebih Reply 1998 diperankan oleh aktor dan aktris papan atas.

Drakor Reply 1998 memang sangat menyegarkan. Karena hal itu, tidak jarang yang ingin mencari drakor setema. Berikut merupakan rekomendasi drama Korea mirip Reply 1998 yang bisa kamu tonton di waktu luang.

1. Reply 1997

sumber: viki.com

Sekalipun tahunnya adalah 1997, tapi drama ini merupakan seri pertama dari serial Reply. Drakor Reply ada berapa, sih? Sampai hari ini, drakor Reply mempunyai tiga seri, yakni Reply 1997, Reply 1994, dan Reply 1988. Reply 1997 merupakan seri pertama, yang rilis di tahun 2012.

Inti dari drama ini adalah Sung Si Won yang mempunyai sahabat masa kecil bernama Yoo Yoon Jae. Dahulu orang tua mereka berteman dekat. Namun, ketika orang tua Yoo Yoon Jae meninggal dunia, Yoo Yoon Jae, dan kakaknya dianggap anak oleh orang tua Sung Si Won.

Setiap hari bertemu membuat mereka saling mengejek, bertengkar, dan juga menjaga satu sama lain. Di drama ini ada bumbu-bumbu penggemar grup idola yang sangat ketara. Tahun segitu atau tahun yang menjadi latar cerita drakor tersebut, ada dua grup yang populer, yaitu H.O.T dan Sechskies.

2. Reply 1994

sumber: www.imdb.com

Seperti halnya drakor Reply lainnya, penonton akan dibuat untuk menebak-nebak, siapakah yang nantinya akan menikah. Selain nuansa percintaan yang penuh halangan, di sini juga menunjukan kekhasan serial drama Reply, yakni persahabatan dan kekeluargaan yang kental.

Reply 1994 di bintangi oleh Go Ah Ra, Jungwoo, Yoo Yeon Seok, dan lain-lain. Inti dari ceritanya adalah sebuah rumah kos yang disewakan untuk mahasiswa-mahasiswa. Ada mahasiswa yang jorok, atlet bisbol, dan lain-lain. Drakor Reply terbaik ini akan membuatmu tertawa terbahak-bahak.

3. Hometown Cha Cha Cha

sumber: orami.co.id

Kamu bisa melihat kehangatan kehidupan bertetangga di drama ini. Suatu hari, dokter gigi bernama Yoon Hyejin pindah dan membuat klinik praktik di sebuah desa. Di desa itulah, dia bertemu dengan Hong Dusik atau Hong Banjang, si pria serba bisa yang disegani di desa.

Sekalipun muda serta mempunyai ijazah mentereng, membuat Hong Dusik memutuskan untuk kembali ke desa karena suatu alasan. Bersama Hong Dusik seluruh permasalah di desa bisa diselesaikan tanpa masalah. Drama ini tidak hanya membahas perihal percintaan kedua tokohnya, tapi mengenai kehidupan itu sendiri. Ketika banyak yang ingin berlomba-lomba mencapai sesuatu, adakalanya kita membutuhkan waktu untuk istirahat. Kalaupun kamu tidak menjadi apa-apa, bukanlah suatu masalah besar.

4. Racket Boys

sumber: kompasiana.com

Racket Boys merupakan drama ringan. Drama ini menceritakan sebuah keluarga yang mana suami-istri berprofesi sebagai pelatih badminton. Karena suatu hal, mereka pindah ke desa yang sangat jauh dari perkotaan.

Bakat badminton mereka menurun ke Yoon Hae Kang, putra sulung mereka. Semula Yoon Hae Kang lebih memilih baseball daripada badminton. Barulah setelah berada di desa itu, Hae Kang menemukan jati dirinya yang lain.

5. Hospital Playlist

sumber: casaindonesia.com

Drakor rating tertinggi ini selalu ditunggu kehadiran serinya. Secara sekilas, drama Hospital Playlist menceritakan kehidupan sehari-hari para dokter yang berbeda spesialisasi. Meskipun perbedaan tersebut, mereka berteman akrab. Persahabatan mereka sudah terjalin sejak tahun 1999.

Beberapa hari sekali, ketika mereka sedang lelah dengan kehidupan perdokteran, mereka akan berkumpul untuk bermain band dan membawakan lagu-lagu lawas. Di sini kamu tidak hanya melihat bagaimana mereka menjaga persahabatan, melainkan juga tentang menyuguhkan kisah-kisah menggugah hati.

6. Prison Playbook

sumber: www.cnnindonesia.com

Prison Playbook merupakan drakor slice of life para napi di penjara. Walaupun latarnya berada di sekitaran penjara saja, tapi drama ini tidak membosankan.

Isi ceritanya adalah kehidupan sekelompok narapidana yang ditempatkan dalam satu sel yang sama. Mereka mempunyai kisah dan karakteristik berbeda. Kisah mereka akan membuatmu dibuat tertawa. Pada akhirnya, sebuah peristiwa akan mengajarkan kita tentang banyak hal.

7. Fight for My Way

sumber: pinterest.com

Drama bergenre komedi romantis ini menceritakan dua pemuda yang menginginkan mewujudkan mimpinya. Namun, dalam proses tersebut, ada banyak yang harus mereka lewati. Tantangan demi tantangan menunggu waktu untuk ditaklukkan.

Mereka adalah Go Dong Man, mantan atlet taekwondo nasional, kemudian beralih menjadi petarung seni bela diri, tidak bisa melanjutkan karier keatletannya karena sebuah sebab. Sedangkan Choi Ae-ra merupakan resepsionis sebuah mall yang punya cita-cita tinggi, tapi akhirnya merelakan impiannya. Bersama teman-teman, mereka ingin membuktikan bahwa bisa bertahan dan menjalani kehidupan yang lebih baik.

8. Welcome to Waikiki

sumber: jateng.tribunnews.com

Rekomendasi drakor yang akan membuat perutmu terkocok, yakni Welcome to Waikiki. Drama ini menceritakan remaja-remaja yang tinggal di guest house bernama Waikiki. Sepanjang hari interaksi mereka dipenuhi dengan kekonyolan dan ulah-ulah tidak masuk akal.

Drama ini terdiri dari dua seri berbeda. Seri pertamanya mempunyai 16 episode, sedangkan seri keduanya memiliki 20 episode. Persiapkan perutmu kalau menonton drama ini. Kamu pasti akan suka.

9. Start-up

sumber: bisnismuda.id

Para pemuda ingin mendirikan perusahaan rintisan. Namun, perjuangan mereka tidak kunjung membuahkan hasil. Ada saja halangan yang harus mereka lewati.

Seo Dal Mi, kesulitan karena tidak memiliki basic di dunia bisnis, tapi jauh dalam hati, dia mempunyai kemampuan dalam kepemimpinan. Sedangkan Nam Do San merupakan jenius coding, tapi tidak cocok untuk menjadi pemimpin. Mereka berusaha untuk memenangkan kompetisi dan mendapatkan pendanaan untuk perusahaan start-up mereka.

10. Mystic Pop-up Bar

sumber: www.cnnindonesia.com

Ada bar aneh. Bar itu dioperasikan oleh Wol Ju, Manajer Gwi, dan Kang Bae. Mereka membantu menyelesaikan masalah orang-orang lewat mimpi. Tidak hanya komedi, drama ini juga beraliran fantasi. Kamu pasti akan dibuat tercengang oleh efek-efek fantasinya.

Sebanyak 12 episode, Mystic Pop-up Bar akan mengajakmu untuk berdamai terhadap luka-luka yang telah ditorehkan orang lain. Pada akhirnya, memanusiakan manusia merupakan hal yang harus kita lakukan.

11. A Business Proposal

sumber: kompasiana.com

Drama komedi romantis ini bercerita tentang Shin Ha Ri yang menggantikan kencan seorang sahabat karena tidak mau dijodohkan oleh orang tua. Tugas Shin Ha Ri memastikan kalau pertunangan itu dibatalkan.

Naasnya, orang yang dijodohkan itu ternyata adalah bosnya, Kang Tae Moo, seorang CEO muda yang terkenal dingin. Sejak saat itu kehidupan Shin Ha Ri tidak pernah tenang, apalagi ketika di tempat kerja. Dia harus menghindari bosnya supaya penyamaran itu tidak ketahuan.

12. Age of Youth

sumber: www.wowkeren.com

Lima mahasiswi tinggal di satu atap. Mereka mempunyai karakter berbeda-beda dan saling bertolak belakang. Mereka berusaha untuk menjadi dewasa bersama.

Sepanjang tinggal bersama itu, ada banyak hal yang mereka hadapi. Mereka juga sedang berusaha mencari jati diri, tujuan hidup dan arti dari kehidupan ini, sambil tetap menjaga pertemanan dan menjadi keluarga seutuhnya.


Baca Juga: Quote Drakor Dear Hyeri Paling Mengena

Selain drakor, Cabaca sebagai aplikasi baca novel terbaik juga menghadirkan bacaan-bacaan setipe dengan tema Reply 1998. Tidak percaya? Buktikan sendiri sedang mengunduh aplikasi Cabaca di Google Play, kemudian masuklah ke kolom genre. Di sana ada banyak novel-novel bagus yang akan menyingkirkan kegabutan hidupmu. Mau dapetin promo novel mulai Rp5 ribu dan ikut program baca gratis? Yuk, pakai aplikasinya soalnya lebih banyak promo di aplikasinya. [Lisma]

Aplikasi baca novel berkualitas di Indonesia
Aplikasi baca novel digital di Indonesia


Cari novel genre apa? Cek di sini:

  1. Novel Romance
  2. Novel Dewasa
  3. Novel Komedi
  4. Novel Horor
  5. Novel Teenlit
  6. Novel Islami
  7. Novel Thriller
  8. Novel Fantasy


Your subscription could not be saved. Please try again.
Kamu telah berhasil subscribe. Jangan lupa buat akun Cabaca ya!

Dapatkan e-book gratis dan promo menarik lainnya!