Rekomendasi Channel Youtube untuk Belajar Bisnis

Rekomendasi Channel Youtube untuk Belajar Bisnis
Photo by Microsoft 365 / Unsplash

Rekomendasi Channel Youtube untuk Belajar BisnisIngin belajar bisnis dari Youtube? Pantengin channel Youtube berikut ini.

Channel Youtube Belajar Bisnis

Membuka bisnis gampang-gampang susah. Banyak bisnis yang menggeliat di tahun-tahun pertama, tapi kemudian tidak bertahan lama dan gulung kilar. Kalau tidak begitu, ada orang-orang yang ingin sekali berbisnis, tapi tidak tahu harus memulai dengan apa.

Sekarang belajar bisnis tidak perlu susah lagi. Kamu bisa menonton channel youtube belajar bisnis, agar usahamu terus berkembang dan tidak berhenti di tempat. Berikut merupakan ulasannya.

1. Success Before 30

Siapa yang ingin sukses sebelum usia 30 tahun? Rasanya semua orang juga menginginkan hal itu. Channel youtube ini dikelola oleh Chandra Putra Negara. Di sini kamu bisa mempelajari seputar tips bisnis, yakni cara menjadi pengusaha, menabung untuk membeli rumah, dan menabung untuk pelajar.

Secara keseluruhan, channel Success Before 30 tidak hanya diperuntukkan untuk profesional, melainkan juga pelajar yang ingin mempelajari seputar bisnis. Kamu juga bisa melihat bagaimana pengalaman Chandra dalam membangun usahanya. Topik-topik yang dibahas pun akan relevan untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

2. Denny Santoso

Dia adalah seorang senior yang punya banyak pengalaman dalam digital marketer dan entrepreneur. Denny Santoso terbilang sukses dalam membangun bisnis online.

Pada channel-nya, dia akan memberikan pengalaman seputar mengembangkan bisnis, pemasaran digital maupun strategi dalam meningkatkan penjualan online. Pengalamannya selama sepuluh tahun berkecimpung di bidang ini, membuatnya memahami banyak hal.

Kamu juga bisa mempelajari tips praktis dan studi kasus yang dilakukan oleh pengusaha pemula atau berkecimpung dibidangnya. Selain Denny sendiri, dia cukup sering mengundang tamu-tamu special dari berbagai sektor industri.

Topik pembahasannya pun cukup beragam, mulai dari SEO, iklan berbayar, manajemen media sosial, dan analisis pasar.

3. Gary Vee

Gary Vee atau Gary Veynerchuk merupakan pengusaha sukses dan motivator. Di channel Youtube-nya, dia membahas seputar pemasaran digital, media sosial dan pengembangan bisnis.

Video yang dibuat Gary cenderung mudah dimengerti, karena dia berbicara lugas. Dia juga mempunyai gaya bicara inspiratif dan langsung.

Topik yang biasanya dia bahas adalah tren terbaru dalam dunia bisnis dan teknologi. Dengan begitu, informasimu seputar dunia bisnis akan selalu terbarui.

4. Startup Grind

Channel ini dibuat oleh komunitas global dan terhubung dengan para pengusaha sukses maupun investor. Mereka sering mewawancari sesuatu secara mendalam dengan pendiri startup. Selain itu, ada juga topik seputar mengembangan bisnis serta tips investasi.

Dengan sering-sering menonton video dari mereka, kamu bisa mendapat gambaran bagaimana dunia bisnis itu. Kamu juga bisa mempelajari seputar tantangan dan bagaimana cara mereka mengatasinya. Kamu juga dapat mengetahui strategi pemasaran dan memanajemen bisnismu.

5. ZAPFInance TV

Pengelola dari channel ini bernama Prita Ghozie. Profesinya adalah penulis dan perencana keuangan.

Pada channel ZAPF Inance, Prita membahas segala sesuatu mengenai uang. Seperti yang diketahui bahwa dalam bisnis, mengatur keuangan merupakan hal utama. Dari channel ini, kamu akan mempelajari cara mengatur keuangan ketika harga kebutuhan melonjak, menghitung biaya kepeluan secara efisien dan semacamnya.

Selain Pritan, di channel-nya, dia juga mengundang beberapa ahli keuangan lain untuk berbagai pengetahuan sehingga perspektif mengenai keuangan penontonnya akan semakin luas.

6. TEDx Talks atau TED

Kalau kamu sering melihat bisnis-bisnis luar negeri yang sukses, kamu bisa mempelajarinya di channel TED. Topiknya seputar pengalaman orang-orang hebat dalam merintis usaha, pembahasan seputar isu bisnis global dan juga memberikan inspirasi-inspirasi bagimu dalam mengembangkan usaha.

TED senantiasa memberikan pemikiran terbaru dan inovatif. Adanya banyak konten ini akan memudahkanmu dalam melihat berbagai aspek bisnis dan memanfaatkan peluang yang ada. Karena bagaimanapun, bisnis tidak berjalan secara stagnan, melainkan banyak perubahan demi perubahan.

7. Evan Carmichael

Rasa cinta Evan terhadap wirausaha dimulai dari usianya yang ke-19 tahun. Pengalaman yang banyak itu, dia bagikan lewat channel Youtube.

Tidak hanya bercerita seputar dirinya, Evan juga merangkum kisah inspiratif dari pebisnis dunia lainnya, seperti Warren Vuffett, Mark Cuban, dan lain sebagainya. Video-video itu memberikan banyak informasi dan tidak menyulitkan penonton dalam memahami.

Pada channel Youtube-nya, Evan kerapkali melakukan sesi Q&A untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dari penonton. Interaksi secara langsung ini sangat bagus untuk diskusi. Kamu juga bisa mengkonsultasikan permasalahan ketika berbisnis.

8. Harvard Business Review

Seiring berkembangnya zaman, bisnis semakin berkembang dan menghadirkan banyak tren-tren baru. Karena itulah, HBR atau Harvard Business Review menyediakan ulasan mengenai tren-tren terbaru dalam dunia bisnis.

HBR juga menyediakan wawancara dengan pemimpin industri dan analisis mendalam tentang strategi bisnis. Dengan menonton video yang ada, akan membuatmu mendapatkan banyak wawasan serta pengetahuan dalam perspektif akademis dan praktis.

Konten-konten yang ada juga sangat berbobot. Penonton bisa melihat penelitian terbaru dan studi kasus nyata. Kontennya pun tidak hanya sekadar dipermurkaan, melainkan juga sampai membedah akar-akar dari dunia bisnis. Kamu pasti akan mendapatkan banyak pencerahan.

9. Young on Top

YOT atau Young on Top merupakan komunitas yang berdiri karena judul buku dari Billy Boen, yakni Young on Top. Channel ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang baru berkecimpung di dunia bisnis.

Bahasa yang digunakan sangatlah ringan. Sehingga orang awam dalam dunia perbisnisan akan dengan mudah menangkap maksudnya. Durasi per video pun tidak terlalu panjang, cocok bagi kamu yang tidak terlalu suka berlama-lama menatap ponsel.

10. Naik Kelas

Membahas bisnis tidak seputar tentang punya perusahaan atau cabang di mana-mana, tapis kala UMKM pun termasuk dalam ranah bisnis.

Pada channel Naik Kelas kamu akan melihat bagaimana para pelaku UMKM dalam merintis dan memperjuangkan usaha-usahanya. Kamu akan diajak menyelami segala tantangan serta hambatan yang sudah mereka kerjakan.

Dengan adanya pembahasan ini, kamu bisa mencontoh tips dan trik mereka untuk mengatasi segala permasalahan. Semoga konten-konten yang ada akan memberikan motivasi bagimu untuk menjalankan usaha.

11. Rico Huang

Rico Huang adalah seorang pengusaha muda. Dia mempunyai segudang pengalaman bisnis di usia muda. Namanya masuk dalam jajaran pegusaha sukses di Indonesia.

Pada channel-nya, Rico akan membagikan seputar perjalanan bisnis, tips berbisnis sampai ide-ide yang bisa dijalankan dan tips produk laku tanpa melakukan iklan. Seluruh konten yang ada akan dijelaskan secara detail serta mudah.

12. Kasih Solusi

Ini merupakan podcast yang berbalut info bisnis. Channel Youtube ini dikhususkan untuk para pelaku UMKM. Kontennya membahas seputar bisnis-bisnis UMKM yang cocok dijalani dan yang banyak diminati.

Pada channel ini juga didatangkan narasumber yang beragam dan ahli di bidang masing-masing sehingga para penotonnya bisa belajar tentang bagaimana mereka memperjuangkan usaha masing-masing.

Baca Juga: Rekomendasi Channel Youtube untuk Self Development


Itulah rekomendasi channel YouTube bermanfaat. Supaya pikiranmu tidak meledak memikirkan bisnis, kamu bisa mendinginkannya dengan membaca novel. Akses aja novel bagus di Cabaca.id, gak perlu capek-capek ke toko buku kan?

Mau dapetin program baca gratis? Sebaiknya install aplikasi Cabaca di Google Play. Di sana ada program Jam Baca Nasional untuk baca novel Indonesia pilihan. Raih juga banyak promo menarik dan baca novel mulai dari Rp5 ribu aja. Mantapkan diri untuk baca novel online lebih nyaman dan privat, hanya di Cabaca. [Lisma]

Aplikasi baca novel berkualitas di Indonesia
Aplikasi baca novel online di Indonesia


Cari novel genre apa? Cek di sini:

  1. Novel Romance
  2. Novel Dewasa
  3. Novel Komedi
  4. Novel Horor
  5. Novel Teenlit
  6. Novel Islami
  7. Novel Thriller
  8. Novel Fantasy


Your subscription could not be saved. Please try again.
Kamu telah berhasil subscribe. Jangan lupa buat akun Cabaca ya!

Dapatkan e-book gratis dan promo menarik lainnya!