Rekomendasi Buku Motivasi Diri
Rekomendasi Buku Motivasi Diri – Butuh motivasi atau cari buku self-improvement? Berikut ini rekomendasinya.
Buku Motivasi Indonesia
Setiap manusia mempunyai jalan hidupnya masing-masing. Kadang kehidupan begitu membahagiakan, kadang pula sangat menyedihkan. Hidup memang seperti ini, datang silih berganti dan memberikan banyak pembelajaran bagi manusia-manusianya.
Untuk memotivasi dirimu dalam menjalani kehidupan, kamu bisa membaca buku motivasi terbaik Indonesia. Semoga dengan adanya buku ini, kamu mendapatkan banyak sudut pandang dalam kehidupan sehari-hari.
1. Bagaimana Mencari Kawan dan Mempengaruhi Orang lain
Buku ini membahas mengenai tips-tips kehidupan yang sangat bermanfaat bagi remaja atau dewasa. Dalam buku ini kamu akan menemukan tips mencapai kesuksesan pribadi dan pekerjaan. Dalam buku ini juga ada banyak contoh yang bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari.
2. The Power of Habit
Segala hal dimulai dari kebiasaan. Dari kebiasaan itulah nantinya akan membentuk kepribadian. Kebiasaan orang sukses tentu jauh berbeda dari orang yang tidak sukses. Karena hal itulah, hal yang seharusnya diubah pertama kali dalam hidup seseorang adalah kebiasaannya. Dalam buku ini kamu juga akan diberikan wawasan seputar pengendalian diri dan mengubah pola pikir.
3. Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat
Buku motivasi Indonesia ini banyak digemari. Isinya adalah tentang bagaimana menjadi waras untuk menjalani kehidupan dengan baik. Bodoamat. Terkadang kamu perlu tidak terlalu peduli terhadap hal-hal yang membuat kewarasanmu terganggu. Di buku ini kamu akan menemukan alasan untuk berhak berbahagia, diberikan tips apa yang sebenarnya layak dipedulikan dan diinginkan, serta hal-hal lain.
4. Atomic Habits
Mengubah hidup bukanlah harus memikirkan hal-hal besar, melainkan perubahan dimulai dari perbuatan-perbuatan kecil. Kebiasaan ini tidaklah membutuhkan banyak waktu, lakukan beberapa kali menit setiap hari dan kamu akan menemukan perbedaannya. Atomic Habits akan membantumu dalam menangani kebiasaan-kebiasaan buruk.
5. Berani Tidak Disukai
Sebaik dan sebagus apa pun diri kita sebagai manusia, pasti akan ada orang-orang yang tidak menyukai kita. Berani Tidak Disukai akan memberikan gambaran baru untukmu bahwa tidak disukai tidaklah apa-apa. Dunia tidak akan berakhir sampai di sana. Membaca buku ini akan membuatmu untuk memaafkan diri sendiri, mencintai diri sendiri dan menyingkirkan hal-hal tidak penting dari pikiran.
6. Yang Belum Usai
Setiap dari kita mempunyai luka batin. Selayaknya luka, haruslah kita sembuhkan demi kehidupan yang lebih baik lagi. Seiring berjalannya waktu, luka pasti akan sembuh. Kita akan bisa memaafkan orang-orang yang menyakiti hati juga. Lalu kita pun berdamai dengan apa-apa yang dahulunya sangat menyulitkan kita.
7. Stop Overthinking: Lebih Happy Jalani Hidup dengan Tidak Berpikir Berlebih
Mempunyai overthinking akan membuat kehidupan terasa begitu menyulitkan. Stimulus berlebih itu membuat pemikiran terasa begitu melelahkan. Kamu akan berlebihan dalam menanggapi sesuatu. Akhirnya, kamu sendiri yang akan terluka. Buku ini bagus banget untuk kamu yang lagi cari cara mengatasi overthinking berlebihan.
8. Generasi GAP: Seni Menjalin Relasi Antargenerasi
Banyaknya gesekan antara kalangan muda dan tua adalah karena adanya perbedaan pola pikir. Padahal pada aspek sosialisasi, kita tidak bisa memungkiri bahwa akan bertemu dengan berbagai generasi. Generasi GAP akan membantumu untuk memecahkan segala prahara ini.
9. Nanti Juga Sembuh Sendiri
Buku motivasi Indonesia karya Helo Bagas ini bercerita tentang orang-orang yang merasa begitu kuat dengan kehidupan, tapi padahal dia membutuhkan orang-orang lain untuk teman cerita. Selayaknya diary, kamu tidak perlu membaca buku dari awal. Setiap pembaca boleh membuka bab sesuai isi hati dan pikirannya.
10. Merawat Luka Batin
Siapa yang harusnya merawat luka batin kita? Tidak ada siapa pun yang layak, kecuali diri sendiri. Perasaan setiap manusia tergantung dari proses berpikirnya. Karena hal itulah, tetaplah berproses dalam berpikir. Terkadang ada kesalahan dalam pemikiran yang harus kita perbaiki.
11. Ego is the Enemy
Ego adalah hal yang sukar untuk kita taklukan. Untuk mengantasipasinya kamu bisa mengatur dan mengarahkan ego itu. Ego is the Enemy akan membantumu dalam mengalahkan egomu sebagai manusia. Ego memang tidak bisa dihilangkan, tapi dapat disalurkan untuk menjadi sesuatu yang lebih positif lagi.
12. Filosofi Teras
Akar dari masalah dan solusi berasal dari emosi negatif. Pada buku Filosofi Teras akan membantumu untuk mengatasi emosi negatif, mengendalikannya, dan menggantinya dengan mental tangguh, sehingga kehidupan pun bisa kamu jalani dengan sebaik-baiknya.
13. Dibaca
Sebuah motivasi diri dapat berasal dari quotes-quotes indah. Pada Dibaca kamu akan menemukan kalimat-kalimat positif untuk mengatasi patah hati, kekecewaan, kesedihan, keterpurukan dan juga perasaan menyulitkan lainnya. Buku ini akan membantumu dalam memaknai kehidupan dari banyak sisi.
14. Ketika Aku Tak Tahu Apa Yang Aku Inginkan
Ada kalanya dalam hidup ini, kita tidak tahu apa yang sebenarnya diinginkan. Untuk menjalani kehidupan itu, kamu akan dihadapkan pada rangkaian pertanyaan yang tiada akhir. Dalam Ketika Aku Tak Tahu Apa yang Aku Inginkan, akan membantumu untuk memecahkan permasalahan-permasalahan yang sedang terjadi.
15. Grit: Kekuatan Passion dan Kegigihan
Kesuksesan seseorang tidak hanya bergantung pada bakat, melainkan juga hasrat (passion) dan kegigihan (perseverance). Kedua hal ini jika digabungkan akan menjadi ketabahan (grit). Buku ini disusun berdasarkan penelitian dari orang-orang berprestasi dan pengalaman penulisnya. Bakat memang penting, tapi tanpa ada hasrat dan kegigihan, bakat akan usai.
16. How to Think Like Sherlock Holmes
Pernahkah kamu membaca buku Sherlock Holmes? Bagaimana menurutmu proses berpikirnya supaya dapat memecahkan kasus-kasus? Dalam buku ini kamu akan mempelajari teknik yang sering digunakan Sherlock Holmes dalam memecahkan kasus-kasus loh. Teknik yang ada nantinya dapat kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari.
17. Esok Lebih Baik
Apa yang akan terjadi kepadamu keesokan harinya? Kita selalu melarungkan harapan bahwa Esok Lebih Baik. Buku ini ditulis oleh seorang jurnalis asal Timur Tengah yang membantumu dalam membangun kepercayaan diri dan keyakinan untuk menjalani kehidupan. Dengan membacanya, kamu akan mampu mengatasi masalah serta tantangan dalam hidup.
18. Bukan Maksudku Tak Menghargai Diri
Semua orang bisa meninggalkanmu, tapi dirimu sendiri janganlah kamu tinggalkan. Buku Bukan Maksudku Tak Menghargai Diri akan memberikan gambaran baru terhadap hal-hal yang tidak akan menyakiti diri sendiri. Penulisnya adalah seorang psikiater.
19. Semua Orang Butuh Curhat
Kita hanyalah manusia biasa. Sekuat apa pun diri sendiri, kita membutuhkan orang-orang untuk mendengarkan segala keluh kesah. Buku yang ditulis dengan gaya sederhana ini akan memberikan wawasan seputar bagaimana mencari benang merah atas hal-hal yang terjadi dalam hidup.
20. The Art of Thinking Clearly
Pemikiran manusia adalah hal yang kompleks. Karena hal itulah, setiap keruwetan harus diuraikan supaya pemikiranmu terasa lebih segar kembali. Pemikiran manusia akan selalu berkembang apabila dilatih dengan baik.
21. Enggak Ada yang Salah Denganmu
Sering menyalahkan diri sendiri? Buku ini banyak membahas soal kritik batin yang sering kita lakukan saat sesuatu tidak sesuai dengan yang kita harapkan. Uniknya, buku ini menjabarkannya dari sudut pandang Mentari. Jadi kita berasa baca novel deh waktu bacanya!
Baca Juga: 10 Novel Tentang Perselingkuhan di Cabaca yang Bikin Geregetan
Untuk yang belum mendapatkan rekomendasi buku self development yang diharapkan, cobain deh baca novel online berkualitas. Tidak dapat dipungkiri, belajar dari cerita fiksi juga bisa membantumu meningkatkan kualitas diri loh!
Cobain baca dulu di platform baca novel Indonesia kesayangan ini, melalui program Jam Baca Nasional, yang cuma bisa diakses di aplikasi. Buruan, install aplikasi Cabaca dan nikmati serunya baca novel secara privat di HP kamu. [Lisma]
Suka novel genre apa? Cek di sini:
- Novel Romance
- Novel Dewasa
- Novel Komedi
- Novel Horor
- Novel Teenlit
- Novel Islami
- Novel Thriller
- Novel Fantasy