19 Kafe Buku di Yogyakarta
19 Kafe Buku di Yogyakarta โ Kamu menyukai sensasi baca buku di kafe yang hangat? Yuk, cari tahu rekomendasi kafe di Yogyakarta berikut ini, spesial untuk yang suka baca buku.
Rekomendasi Book Cafe di Yogyakarta
Siapa yang belum pernah ke kafe buku? Kafe buku tidak seperti kafe pada umumnya. Kafe buku atau library cafe merupakan sebuah tempat yang tidak hanya menjual minuman seperti kopi dan aneka camilan, tetapi juga menyediakan koleksi buku yang bisa dibaca di tempat oleh pengunjung. Tidak semuanya menyediakan perpustakaan kecil. Asalkan di dalamnya terdapat pojokan baca dengan tumpukan buku, sudah bisa disebut kafe untuk pencinta buku.
Beberapa kafe di Yogyakarta telah berhasil mencuri perhatian dan hati banyak orang, tetapi inilah rekomendasi kafe buku di Jogja yang perlu kamu tahu.
1. Huheyy Coffee
Butuh tempat yang cocok untuk work from cafe alias wfc? Kafe yang terletak di daerah Tajem ini cocok buatmu. Di sini ada book corner dengan aneka novel yang bisa dibaca di tempat. Cocok banget untuk bersantai deh!
Alamat: Jl. Raya Tajem No.A-01, RT.05/RW.27Dero, Kenayan, Wedomartani, Kec. Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55584
Jam buka: 09.00 - 21.00 WIB
Instagram: @huheyy.coffee
2. Blanco Coffee And Books
Salah satu kafe yang masih eksis di Yogyakarta nih! Selain kopinya enak, kafe ini juga punya banyak koleksi buku menarik. Lokasinya juga strategis, tidak sampai 10 menit menuju Tugu Yogyakarta.
Alamat: Jl. Kranggan No.30, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55233
Jam buka: 08.00 - 00.00 WIB
Instagram: @blancocoffeeid
3. Arka Coffee and Space
Yang lagi wisata di Tamansari atau cari kafe dekat Keraton Yogyakarta, silakan mampir ke kafe yang satu ini. Menu minumannya variatif dengan harga yang relatif terjangkau. Tak cuma itu, di sini juga ada toko buku kecil dengan koleksi yang lengkap loh!
Alamat: Jl. Taman Sari No.1/310, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55133
Jam buka: 09.00 - 00.00 WIB
Instagram: @arkacoffee.space
4. LUK Coffee & Book
Salah satu kafe nyaman di Jogja ini wajib kamu kunjungi kalau kamu suka baca buku. Koleksi bukunya konon ada ratusan judul.
Alamat: Krodan, Maguwoharjo, Depok, Sleman Regency, Special Region of Yogyakarta 55281
Jam buka: 10.00 - 01.30 WIB
Instagram: @lukcoffeeandbook
5. Kopi Sembilan
Jika kamu saat ini sedang menempuh pendidikan di Universitas Gadjah Mada, maka tak sulit menemukan kafe dekat UGM ini. Lokasinya dekat dengan kawasan kos-kosan Pogung. Tempatnya memang kecil, namun tersedia satu rak buku untuk menemanimu menyesap es kopi di siang yang terik saat menunggu waktu kuliah berikutnya.
Alamat: Jl. Pogung Kidul, Pogung Kidul, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284
Jam buka: 09.00 - 23.00 WIB
Instagram: @kopisembilan.id
6. Zomia Co-Working Space
Anak UGM juga pasti tahu kafe ini. Lokasinya masih ada dalam area Fakultas Kehutanan UGM. Tak heran jika kafe ini ramai oleh mahasiswa yang menghabiskan waktu istirahat, sekadar untuk ngobrol bersama teman maupun mengerjakan tugas kelompok.
Alamat: Jl. Fakultas Kehutanan UGM, Pojok Timur-Selatan, Jl. Agro No.1, Kocoran, Caturtunggal, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Jam buka: 08.00 - 21.00 WIB
Instagram: @zomia_coworkingspace
7. Warung Sastra
Salah satu kedai kopi yang ramai di Jogja ini juga tidak jauh dari kampus UGM. Konsepnya cukup unik. Di sini selain minum kopi, kamu juga bisa memesan aneka menu penyetan. Disediakan juga perpustakaan untuk dibaca di tempat.
Alamat: Depan Indonesia College, Blunyahrejo TR II No.1180, Karangwaru, Kec. Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55241
Jam buka: 15.00 - 22.00 WIB
Instagram: @warungsastra
8. Kebun Buku
Awalnya memang dikenal sebagai toko buku yang menjual aneka buku impor berbahasa Inggris mulai dari yang baru hingga yang bekas. Namun, di sini juga akhirnya dibuka kafe kecil, tempat minum kopi dan nyobain beberapa menu pastry. Sayangnya, kafe ini tidak buka sampai malam.
Alamat: Jl. Minggiran No.61A, Suryodiningratan, Kec. Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55141
Jam buka: 11.00 - 18.00 WIB
Instagram: @kebunbuku_
9. Ministry Homestay & Burjo Space
Kalau kebetulan kamu lagi liburan dan cari kafe dekat Prawirotaman, kamu bisa nyobain ke sini. Sebenarnya lebih mirip ke warung burjoan yang dikemas dengan konsep estetik. Tentu saja harganya di atas warung burjoan rata-rata. Koleksi bukunya sedikit dan cenderung dijadikan pajangan saja. Tapi masih bisa kamu jadikan referensi mengingat di sini juga ada homestay, lokasinya cukup strategis, dan dekat tempat wisata.
Alamat: Jl. Prawirotaman No.1/15a, Brontokusuman, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153
Jam buka: 08.00 - 21.00 WIB
Instagram: @kebunbuku_
10. Savasana Coffee and Event Space
Tak hanya di wilayah kota Jogja, kamu pun bisa menemukan kafe nyaman di Bantul. Misalnya kayak di Savasana ini. Koleksi bukunya memang gak banyak, tapi cukup nyaman untuk menikmati waktu sore bersama teman. Tak hanya itu, ada kelas yoga yang bisa kamu ikuti di kafe ini.
Alamat: Jl. Selarong No.15a, Area Sawah, Pendowoharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55185
Jam buka: 10.00 - 22.00 WIB
Instagram: @savasana.kopi
11. de EPISTEME Coffee and Library
Kopi dan buku adalah hal yang menyenangkan untuk disatukan. Pantas saja di daerah yang agak jauh dari pusat perkotaan pun kamu dapat menemukan kafe buku. Ini adalah rekomendasi kafe dekat ISI Jogja yang bisa kamu coba. Koleksi buku di sini juga lengkap loh mulai dari novel hingga buku sejarah.
Alamat: Cabean, Bangunharjo, Sewon, Bantul Regency, Special Region of Yogyakarta 55188
Jam buka: 14.00 - 22.00 WIB
Instagram: @savasana.kopi
12. Warung Kopi DST
Suasana hangat sekaligus nyeni bisa kamu rasakan jika singgah di kafe yang satu ini. Di sini ada rak kecil dengan koleksi buku sosial politik yang bisa kamu baca. Menu kopinya dibanderol dengan harga yang kantong pelajar. Tertarik ke sini?
Alamat: Kasih, Tamantirto, Kasihan, Bantul Regency, Special Region of Yogyakarta 55184
Jam buka: 13.00 - 23.30 WIB
Instagram: @kopidst
13. Sentiasa Coffee
Tidak jauh dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, ada satu kafe kecil yang punya koleksi buku menarik. Beberapa di antaranya bahkan bisa kamu beli. Namanya Sentiasa Coffee. Kamu bisa mengunjunginya usai kuliah maupun bekerja.
Alamat: Ngrame, Tamantirto, Kasihan, Bantul Regency, Special Region of Yogyakarta 55184
Jam buka: 13.00 - 23.30 WIB
Instagram: @sentiasacoffee
14. Kedai Organik Kolondjono
Dulunya dikenal sebagai tempat makan organik di Jogja. Namun, belakangan ini kafe yang satu ini populer juga sebagai kafe buku di Jogja. Pastikan untuk foto-foto cantik juga di sini ya!
Alamat: Jl. Nusa Indah Jl. Gandok Baru No.37, Candok, Condongcatur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55283
Jam buka: 14.30 - 22.00 WIB
Instagram: @kopikolondjono
15. Dongeng Kopi
Agak ke utara sedikit, tepatnya di daerah Ngemplak, kamu bisa menemukan Dongeng Kopi. Tak cuma racikan kopinya yang enak, tempat ini emang sejak lama jadi referensi bagi penyuka diskusi sastra. Wajib ke ini deh!
Alamat: Jl. Grogolan, Puntuk II, Umbulmartani, Kec. Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55584
Jam buka: 10.00 - 22.00 WIB
Instagram: @dongengkopi
16. Medpresso Coffee Garden
Menghabiskan sore bersama teman-teman sambil ngopi memang menyenangkan. Jadi, kamu bisa menjadikan kafe ini sebagai alternatif untuk dikunjungi. Karena jadi satu dengan kantor penerbit, koleksi bukunya kebanyakan dari penerbit yang sama.
Alamat: Jl. Cemp. Putih No.8, Karang Gayam, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Jam buka: 16.00 - 00.00 WIB
Instagram: @medpressocoffee
17. Kedai JBS
JBS merupakan singkatan dari Jual Buku Sastra. Sesuai namanya, tadinya di sini hanyalah toko buku. Tapi supaya lebih ramai, dibuatlah kedai supaya kamu bisa berlama-lama menikmati suasana alam pedesaan di sekitarnya.
Alamat: Masjid At Taqwa, Jl. Keloran Dalam No.RT 8 Belakang, Keloran, Tirtonirmolo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55183
Jam buka: 09.00 - 17.00 WIB
Instagram: @kedaijbs
18. Solusi Buku
Jadi satu dengan kantor penerbit, kafe ini bisa jadi salah satu destinasi pencinta buku. Ambience kafenya sangat menarik sebab barnya menyatu dengan toko buku. Penataannya pun membuatmu tidak seperti sedang berada di toko buku di Indonesia. Penasaran?
Alamat: Jl. Karanganyar Raya, Blotan, Wedomartani, Kec. Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55584
Jam buka: 08.00 - 21.00 WIB
Instagram: @solusibuku
19. Buku Akik
Tak sedikit artis maupun public figure yang menyempatkan singgah ke tempat ini. Bukan kafe viral Jogja sebenarnya karena hanya ada space kecil untuk minum menu kopi botolan. Tapi tempat ini bisa dijadikan tujuan untuk yang sedang mencari tempat foto buku yang instagramable.
Alamat: Jl. Kaliurang Km 12, Gg. Besi Raja No.60 D, Candi Karang, Sardonoharjo, Ngaglik, Sleman Regency, Special Region of Yogyakarta 55581
Jam buka: 10.15 - 17.00 WIB
Instagram: @bukuakik
Baca Juga: 8 Kafe Buku di Bali, Book Worm Harus Coba!
Jogja emang gak ada habisnya. Dari daftar di atas saja, sebenarnya masih ada beberapa book cafe lainnya, namun tidak dicantumkan karena sudah tutup permanen. Meski begitu, semoga tidak hanya sebagai tempat bersantai, kafe diharapkan bisa membuat banyak orang tergerak menjadikan membaca sebagai kebiasaan.
Kalaupun kamu tidak tinggal di Jogja ataupun belum sempat cari tempat liburan di Jogja, tak usah khawatir. Zaman sekarang baca buku pun bisa di HP, lebih privat dan nyaman. Salah satu platform baca novel digital di Indonesia yang menawarkan novel berkualitas adalah Cabaca. Yuk, cari promo menarik mulai dari Rp5 ribu serta kesempatan baca gratis di Jam Baca Nasional alias Happy Hournya Cabaca setiap hari pukul 21.00 - 22.00 WIB, Hanya di aplikasi Cabaca aja ya, unduh di Google Play. [Asya]
Suka novel genre apa? Cek di sini:
- Novel Romance
- Novel Dewasa
- Novel Komedi
- Novel Horor
- Novel Teenlit
- Novel Islami
- Novel Thriller
- Novel Fantasy