15 Daftar Link Ebook Novel Gratis di Cabaca
15 Daftar Link Ebook Novel Gratis di Cabaca- Zaman sudah mulai bergeser, dari yang dulunya konvesional sekarang lebih canggih karena memakai teknologi. Salah satu yang bergeser itu adalah dalam dunia buku atau novel.
Dahulu, membaca hanyalah dapat dilakukan dengan memegang bukunya secara langsung atau dengan pemakaian kertas.
Namun, sekarang membaca tidak perlu seperti itu lagi (sebagian memang masih menggunakan kertas).
Membaca sekarang lebih memudahkan karena hanya dengan menggunakan aplikasi.
Daftar Link Ebook Novel Gratis di Cabaca
Ada banyak sekali aplikasi yang menyediakan novel baca gratis, salah satunya adalah Cabaca.
Cabaca merupakan platform baca yang berbasis di Yogyakarta. Dari pembuatan aplikasi maupun website, manajemen perusahaan sampai penulisnya, berasal dari anak-anak negeri sendiri Indonesia.
Berikut merupakan daftar link ebook novel gratis di Cabaca.
1. Rich Widow and Mr. Gold Digger
Janda kaya raya bernama Seanne Park ditinggal mati suaminya. Pernikahan itu membuat Sean mempunyai seorang putra bernama Adam.
Ditinggal suami meninggal, membuat kehidupan Seanne Park berantakan. Hingga pada suatu hari, seorang pria bernama John tidak sengaja menyelamatkannya.
Siapakah John? Benarkah pria itu baik untuknya?
2. 831
Kisah ini tentang Nelson, Direktur Akademi Gemilang berusia 32 tahun yang ingin mencari seorang istri untuk menikah kontrak selama 831 hari.
Akhirnya bertemulah Nelson dengan perempuan cantik bernama Leya. Namun, sebagai wanita realistis, Neya tidak mau menerima permintaan itu.
Hanya saja, sebuah kenyataan menampar Neya ketika Nelson menolong dia dan keluarganya dari keterpurukan.
Neya pun menerima tawaran untuk menikah kontrak. Bagaimanakah kisah mereka? Kamu bisa membacanya sendiri di cabaca.id
3. My Love is Higher Than the Mountains
Membicarakan kisah cinta memang tidak akan pernah ada habisnya. Kisah cinta ini menceritakan tentang Neela yang baru saja pindah ke Wonosobo karena ayahnya dipindahtugaskan ke sana.
Sekolah baru Neela dekat dengan gunung bernama Prau. Kebetulan dia sangat menyukai gunung.
Hingga suatu ketika, takdir mempertemukannya dengan Arga dan Suri. Mereka pun mengajari Neela arti kekuatan cinta dan persahabatan. Bagaimanakah akhir kisah dari mereka?
4. You’re Expired
Namanya Arani. Dia disebut sebagai single ngenes. Sebenarnya Arani tidak terlalu jelek untuk mendapatkan pasangan hidup. Dia hanya terjerat dalam masa lalu dan tidak tahu bagaimana caranya untuk bangkit.
Suatu hari, Arani menyadari bahwa rahimnya bisa saja akan mengalami masa expired. Berbekal karena keinginan mempunyai anak dan keluarga, Arani pun melakukan pencarian untuk menemukan calon suami.
Lalu takdir mempertemukannya dengan Biru. Akankah mimpi Arani suatu menjadi kenyataan? Kamu dapat membaca novel ini hanya di Cabaca.
5. A Devil’s Obsession
Sebuah mobil hitam selalu tampak di manapun Alexa Padman berada. Ternyata pemiliknya adalah pemuda tampan bernama Ellard Tristan.
Tidak hanya tampan, Ellard juga kaya dan mempunyai iris biru yang sangat menawan. Ternyata Ellard mencintainya. Bisakah cinta mereka bersatu dalam perbedaan?
6. It was All a Lie
Terkadang Malini merasa dirinya tidak laku karena di usianya yang sudah 28 tahun, dia belum juga mempunyai pacar.
Namun, Malini tidak pernah kesepian. Dia pernah melakukan seks panas dengan Cakra. Kemudian Sandi dan juga Tirta, tetangganya.
Sekarang Malini terjebak dalam kebohongan yang mengguncang hatinya. Apakah itu?
7. Therapeutic
Sebagai orang yang punya trauma dan gangguan panik, Ranaya memutuskan untuk berhenti bekerja. Setahun berselang.
Orang-orang menganggap bahwa dirinya adalah pengangguran yang tidak mempunyai harapan.
Sedangkan di satu sisi ada seorang pria bernama Rayhan, CEO dari cabang perusahaan ayahnya. Dia juga sahabat terbaik dari Ranaya.
Karena kenalan orang dalam itulah, Ranaya menjadi sekretaris. Tapi, bayang-bayang trauma itu masihlah tetap ada. Bisakah Ranaya terlepas dari itu semua?
8. Git and Ran’s Marriage
Dua keturunan konglomerat, Brigita dan Pangeran dijodohkan dan mereka harus menikah.
Tapi, Brigita pernikahan bukanlah suatu hal penting. Sedangkan Pangeran mau tidak mau harus menerima pernikahan itu.
Ketika pernikahan sudah terjadi, bagaimanakah cara mereka menjalani semuanya?
9. Run to You
Serana selalu saja bermasalah dengan atasannya. Dia sudah sering berpindah-pindah perusahaan.
Hingga bulan ini merupakan bulan terakhirnya di perusahaan sekarang. Di sisi lain, ada Dev sang CEO perusahaan yang baru saja pulang dari London, membuat pekerjaan Serana bertambah sulit.
Segala ucapan Dev menjadi luka bagi Serena. Serena mencoba berdamai dengan segalanya. Dia harus bertahan demi kehidupan perekonomian keluarganya.
Baca juga: Download Novel Islami Pdf Gratis di Cabaca
10. Pelacur Eksekutif
Mora adalah putri tunggal pemilik bisnis prostitusi. Supaya bisnisnya tetap berjalan, dia pun menjadi pelacur.
Dia dikontrak oleh Holand Antonius, seorang konglomerat yang punya trauma masa lalu dan masalah keluarga rumit.
Kontrak itu berlangsung selama tujuh tahun. Sayangnya, masalah demi masalah menjerat hidup Mora.
Kehidupannya bertambah pelik. Bisakah Mora keluar dari seluruh prahara itu?
11. My Lovely Landlord
Seharusnya Varsha yang menikah terlebih dahulu, bukan adiknya. Jauh dalam hati, Varsha tidak pernah mempermasalahkan semua itu.
Hanya saja, orang tua Varsha tidak demikian. Mereka ingin Varsha menikah dahulu, hingga perjodohan itu pun terjadi.
Varsha dengan jelas menolak. Karena hal tersebut, Varsha harus keluar dari rumah dan indekos.
12. Dunia yang Bising
Lili memang tampak seperti gadis biasa, tapi dia menyembunyikan keahliannya. Lili dapat membaca pikiran seseorang.
Namun, karena tidak suka keahliannya itu dimanfaatkan orang lain, dia pun menyembunyikan keahliannya. Dan, masalah-masalah pun mendatangi Lili tanpa permisi.
13. Clumsy Girl and Her Adorable Boss
Sri, gadis berusia 19 tahun memutuskan untuk merantau ke Jakarta karena tidak ingin menjadi istri orang yang tidak dicintainya.
Dia pun mulai berkuliah. Hanya saja, kenyataan menampar Sri. Hidup di Jakarta penuh sekali tantangan dan biaya hidup di sana sangatlah mahal.
Demi cita-cita, Sri pun bekerja sebagai pelayan. Dia pun bertemu dengan Ahmad. Bagaimana kisah mereka?
14. Secangkir Harapan
Gibran tidak ingin Secangkir Harapan hancur. Jadi, ketika kabar buruk mulai terdengar, dia pun melabrak orang yang berani menjelekan nama Secangkir Harapan.
Karena perbuatan Gibran itu, karir Flora Calantha Orlin berada di ujung tanduk. Semua orang menyalahkan Flora. Bagaimana penyelesaian kisah rumit ini? Kamu bisa membacanya di Cabaca.
15. Friction
Saras dipindah dari kanal berita ekonomi ke politik untuk meliput Prakas dan kehidupan barunya sebagai anggota parlemen.
Semula Saras menolak dengan tegas karena hal tersebut sangat melukai idealismenya sebagai jurnalis independen.
Hanya saja, karena tuntutan pekerjaan, Saras pun akhirnya menerima pekerjaan itu. Apa yang akan ditemui Saras? Kamu bisa membaca kisah romantis mereka hanya di Cabaca.
Dengan membaca via aplikasi artinya kamu sudah menyelamatkan pohon-pohon dari penebangan. Install aplikasi Cabaca di Google Play dan dapatkan novel-novel gratis setiap harinya. Baca juga di waktu Happy Hours untuk mendapatkan novel-novel gratis Cabaca.
Bersama Cabaca, mari mencintai lingkungan dengan mengurangi produksi kertas yang dibuat dari pohon-pohon.
Suka baca novel online? Cek pilihan genre di sini:
- Novel Romance
- Novel Dewasa
- Novel Komedi
- Novel Horor
- Novel Teenlit
- Novel Islami
- Novel Thriller
- Novel Fantasy